Ebleg Singo Mataram Panjer Kebumen, merupakan satu-satunya grup ebleg yang ada di kecamatan Kebumen. Grup ebleg ini menurut penuturan Wiwid, salah satu sesepuh grup, merupakan grup yang sudah berusia tua, bahkan diyakini grup ebleg ini merupakan cikal bakal grup-grup ebleg yan ada di kabupaten Kebumen. Wiwid mengakui pada tahun 1960-an Wiwid yang pada saat itu beusia sekitar 10 tahun sudah mengikuti grup ebleg tersebut.
" Kula dereng lahir, grup ebleg ini sudah ada" aku Wiwid.
Memang cukup disayangkan keberadaan grup ebleg ini kurang mendapat dukungan pihak-pihak terkait. Nampak pada beberapa piranti gamelan maupun kostum grup yang sepertinya sangat sederhana. Piranti gamelan hanya terdiri dari 2 buah kempul, 1 gong, 1 saron, 1 demung, 1 peking, 1 kethuk kenong, dan 1 buah gendang. Pada ebleg dan selimut barongan juga nampak sudah tua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar