Penampilan Kebumen Violin Orchestra (KVO) saat Lounchi di Mixolie Hotel pada hari Minggu (24/2) |
Bertempat di Maxolie Hotel Kebumen,
Minggu, 24 Februari 2019, Ketua Umum Dewan Kesenian Daerah (DKD) Kebumen,
Pekik Sat Siswonirmolo melounching Kebumen Violin Orchestra (KVO), dengan acara
pagelaran musik orchestra biola bertajuk Kebumen Violin Orchestra “Confident
And Wise With Music”.
Loauching di Maxolie Hotel Kebumen
tersebut dihadiri oleh puluhan tamu yang terdiri dari pengurus DKD Kebumen,
Komunitas Sekolah Rakyat MeluBae (SRMB) Kebumen dan orang tua dari para anggota
KVO.
Ketua Umum Dewan Kesenian Daerah (DKD)
Kebumen, Pekik Sat Siswonirmolo saat melounching berharap KVO yang merupakan
anak kandung DKD akan dapat semakin berkembang, dan dapat memberi warna pada
kegiatan seni musik di Kebumen.
Penampilan Kebumen Violin Orchestra (KVO) saat Lounchi di Mixolie Hotel pada hari Minggu (24/2) |
Menurut Taufik Ismail S.Pd. guru
biola yang juga guru di SD Negeri 3 Sawangan Kuwarasan itu; Kebumen Violin
Orchestra (KVO) merupakan sebuah kelompok musik dari divisi musik Dewan
Kesenian Daerah (DKD) Kebumen, dengan format orchestra, yang anggotanya terdiri
dari anak-anak, para instrumentalis biola hasil bimbingannya.
Selanjutnya Taufik Ismail S.Pd.
yang merupakan pemain biola di Sekolah Rakyat MeluBae (SRMB) Kebumen menambahkan
bahwa KVO yang bersekretariat di Perum Mega Biru 1 Jl.Cincin Kota no. 24
Karangsari Kebumen tersebut, merupakan tempat Sinau Ng-orchestranya Kebumen, yang ia dirikan guna memberi ruang
pada anak-anak yang sedang dalam proses belajar biola, agar mereka dapat
menerapkan ketrampilan bermain biola melalui sajian beragam jenis musik, mulai
dari musik klasik, pop, latin dan dangdut. Juga mengiringi lagu daerah dan
lagi-lagu nasional.
Tofik Ismail S.Pd. selaku Aranger KVO di Mexolie Hotel Kebumen pada Minggu (24/2) |
Taufik Ismail S.Pd. berharap
anak-anak tersebut akan menjadi lebih terasah ketrampilannya dalam menggesek
biola. Harapan kedepan keberadaanya KVO bisa diterima oleh masyarakat dan
dilibatkan pada even-even yang diselenggarakan oleh Pemkab Kebumen, bahkan bisa
menjadi kebanggaan masyarakat Kebumen dengan pemain-pemain biola muda yang handal.
Sehingga akan ikut meramaikan geliat
seni musik di kota Beriman.
Pemain KVO semua masih anak-anak, bahkan ada yang masih berusia 7 tahun |
Dalam acara tersebut ditampilkan 45
anak violin-violin muda yang berbakat yang mayoritas masih duduk di bangku
Sekolah Dasar (SD), bahkan yang termuda masih duduk di kelas 1 Sekolah Dasar.
Mereka berasal dari beberapa kecamatan diwilayah Kebumen, seperti Kuwarasan, Gombong,
Karnganyar, Sruweng, Adimulyo dan Kebumen.
Toto Suryanto mendampingi KVO pada posisi vokal |
Menurut Ketua Panitia Eni Munfarida
pada pagelaran tersebut KVO didampingi oleh
beberapa pemain band pendukung, seperti Toto Suryanto pada vocal, Widi Saxofon,
Eri D’Flow pada gitar, Kipli pada bas, Nur Bulles drum, Hasbun pada piano, dan
Mas Damar pada sound enginering.
Dengan amat baik mereka memainkan 6
lagu yang arasemennya digarapan Taufik Ismail, Pimpinan yang juga sekaligus berperan
sebagai Aranger pada orchestra KVO. Keenam lagu tersebut adalah Cantik (Siti Badriyah) Symponie yang Indah (Once), Penasaran ( Rhoma Irama), Kopi Dangdut
(Fahmi Sahap), Despacito (Luiz Fonzi)
dan You Rias Me Up (Josh Groban).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar